BITUNG - Jelang perayaan Idul Fitri 1444 H Pemerintah Kota Bitung melalui Dinas Ketahanan Pangan memberikan bantuan berupa daging sapi kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Bitung Kanwil Kemenkumham Sulawesi Utara, Kamis (13/04/2023)
Sebanyak 126 kilogram daging sapi dibagikan kepada warga binaan yang beragama islam. Penyerahan daging sapi ini dilakukan langsung oleh penyuluh pertanian Dinas Ketahanan Pangan Kota Bitung Susana Mawuntu.
Baca juga:
Laki-laki Paruh Baya
|
Susana mengatakan pemberian daging sapi ini merupakan salah satu kepedulian pemerintah Kota Bitung kepada Warganya yang tengah melaksanakan ibadah puasa dan akan menyongsong Idul Fitri 1444 H.
" Ini bentuk kepedulian Pemerintah kota Bitung kepada warganyayangbtengah berpuasa dan akan menyongsong idul Fitri 1444 H, " ungkapnya
Sementara itu Kepala Lapas Kelas IIB Bitung Syukron Hamdani mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah Kota Bitung yang sudah banyak membantu Lapas Bitung dalam berbagai kegiatan.
“Saya ucapkan terima kasih kepada pemerintah Kota Bitung yang tak henti-hentinya membantu kami dalam berbagai kegiatan, ” tutur Syokron Hamdani. (Ah)